3 MANFAAT TERTAWA DALAM PERAWATAN LANSIA

3 MANFAAT TERTAWA DALAM PERAWATAN LANSIA

Humor mampu meningkatkan kesehatan tubuh dan mengusir stres.

Tugas merawat dan mendampingi orangtua yang sudah lansia, menuntut tanggung jawab yang berat. Tidak hanya membuahkan kelelahan fisik tapi sekaligus juga meningkatkan stres. Saat lelah mendera, bisa jadi hubungan dengan orangtua yang sudah lansia pun ikut memburuk. Nah, untuk mengatasi hal itu, salah satu cara  untuk memerangi efek negatif dari stres adalah dengan menambahkan humor dalam keseharian. Bahkan, sekadar senyum dan tertawa lepas pun juga sudah mampu mengusir stres dan dan kelelahan.

Sobat Muda Peduli Lansia, penting menciptakan humor ketika sedang merawat atau berinteraksi dengan lansia. Dengan membangun suasana yang gembira dan penuh canda tawa, tentunya akan berdampak pula pada orangtua yang lansia. Pasalnya, tertawa lepas mampu menciptakan perasaan lega. Ini muncul karena berkurangnya produksi hormon pemicu stres, seperti hormonkortisol, adrenalin, dan dopamine. Dan, ketika tertawa, produksi hormon endorfin meningkat sehingga membantu meningkatkan perasaan nyaman.

Dengan terciptanya suasana gembira dan tawa yang lepas, akan banyak manfaat yang diperoleh untuk lansia dan orang yang bertugas merawat lansia. Berikut beberapa manfaat lain dari tertawa.

1.Menyehatkan jantung.

Tertawa mampu menurunkan hormon stres, sekaligus mengurangi peradangan pada arteri dan meningkatkan kadar HDL dalam tubuh. Ini berdampak baik bagi kesehatan jantung. Ketika tertawa, memicu pelepasan nitrogen oksida yang melindungi jantung dengan cara mengurangi peradangan dan mencegah pembentukan plak kolesterol.

2.Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Tertawa meningkatkan jumlah dan fungsi sel-sel dalam sistem imun yang berpengaruh terhadap sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi.

3.Memperpanjang usia hidup.

Sebuah penelitian di Norwegia menyatakan orang yang memiliki selera humor kuat memiliki umur yang lebih banyak dibandingkan mereka yang tidak banyak tertawa.

Sumber:

-daycaring.com

-alodokter.com

Sumber foto:

-Freepik.com

Yuk, berbagi artikel ini agar manfaatnya dirasakan oleh banyak orang.