29 Mei: Hari Lanjut Usia Nasional

29 Mei: Hari Lanjut Usia Nasional

Berbagai kegiatan dilakukan untuk memperingati Hari Lanjut Usia Nasional dengan melibatkan penduduk lansia.

dunialansia.com – Sobat Muda Peduli Lansia, hari ini, Rabu, 29 Mei 2019, merupakan salah satu hari penting di Indonesia. Hari ini kita memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN), yang dicanangkan secara resmi oleh Presiden Soeharto di Semarang pada 29 Mei 1996. Tujuannya untuk menghormati jasa Dr. KRT Radjiman Wediodiningrat yang di usia lanjutnya memimpin sidang pertama Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Sebagai wujud kepedulian dan penghargaan terhadap Lansia, kemudian pemerintah juga membentuk Komnas Lansia (Komisi Nasional Perlindungan Penduduk Lanjut Usia) dan merancang Rencana Aksi Nasional Lanjut Usia di bawah koordinasi kantor Menkokesra. Komnas Lansia dibentuk berdasarkan Keppres Nomor 52 tahun 2004 dan bertugas sebagai koordinator usaha peningkatan kesejahteraan sosial orang lanjut usia di Indonesia.

Meurut Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1998 tentang Kesejahteraan Lansia, Lansia adalah orang yang telah berusia 60 tahun ke atas. Sementara WHO (Organisasi Kesehatan Dunia) sejak 2017 mendefiniskan Lansia adalah penduduk di atas usia 60—65 tahun.

Pemerintah Daerah melakukan berbagai kegiatan untuk memperingati HLUN dengan melibatkan penduduk Lansia. Ada acara senam bersama, berbagai perlombaan, juga penyerahan paket bantuan bagi Lansia. Selain itu, HLUN juga diperingati dengan mengadakan seminar dan diskusi bertemakan orang lanjut usia.

Tahun ini, puncak acara HLUN 2019 direncanakan Juli 2019 di Lapangan Arcamanik Kota Bandung, Jawa Barat. Menurut Kementerian Sosial, HLUN 2019 adalah lanjutan karena pada tahun sebelumnya sudah dicanangkan tahun Kebangkitan Lanjut Usia Seluruh Indonesia oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI.

Jumlah lansia diprediksi makin meningkat. Pada tahun 2017 saja, diperkirakan terdapat 23,66 juta jiwa penduduk lansia di Indonesia. Diprediksi jumlah tersebut akan meningkat menjadi 27,08 juta jiwa pada tahun 2020, kemudian meningkat lagi di tahun 2025 menjadi 33,69 juta. Jumlah ini terus bertambah menjadi 40,95 juta di tahun 2030 dan di tahun 2035 mencapai 48,19 juta. (Pusat Data dan Informasi Kemenkes RI, 2017).

Sobat Muda Peduli Lansia, jumlah Lansia yang terus bertambah ini, kiranya menjadi kepedulian kita semua, terlebih-lebih orang muda. Minimal, kita dapat memulainya dari lingkungan keluarga kita sendiri dengan mempersiapkan diri kita sendiri dan orangtua kita untuk menjadi Lansia SMART: Sehat, Mandiri, Aktif, Rajin, dan Taat (beribadah). *

Sumber:
Wikipedia Indonesia
Tribun Kaltim

Tim DuLan
EDITOR
PROFIL
Yuk, berbagi artikel ini agar manfaatnya dirasakan oleh banyak orang.